Purwokerto
08112522117
mail@oemahwebsite.com

Webinar Perkenalan Data Science dan Pemanfaatan di Berbagai Bidang

Jasa Pembuatan Website

Webinar Perkenalan Data Science dan Pemanfaatan di Berbagai Bidang

Webinar Perkenalan Data Science dan Pemanfaatan di Berbagai Bidang

Oemah Website, software house asal Purwokerto pada tanggal 10 Juli 2024 menjadi pemateri dalam acara Webinar “Ngaji Matematika” yang diselenggarakan Program Studi Matematika Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto. Acara yang berlangsung secara online menggunakan Google Meet ini dihadiri hampir 40 puluhan peserta yang terdiri dari dosen, mahasiswa maupun peserta umum. Adapun pihak yang bertindak sebagai narasumber dari Oemah Website adalah Agus Darmawan, S.Kom, M.Cs selaku CEO dan acara dipandu oleh Ibu Ambar Winarsi, S.Si, M.Si, dosen dari prodi Matematika. Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto disingkat UNU Purwokerto merupakan sebuah perguruan tinggi swasta yang ada di Purwokerto, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Universitas ini merupakan sebuah perguruan tinggi yang secara kelembagaan berada di bawah naungan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama dan didirikan pada 30 November 2016. Berikut adalah pembahasan webinar yang berlangsung.

 

Foto Webinar Perkenalan Data Science dan Pemanfaatan di Berbagai Bidang

Data Science adalah disiplin ilmu yang menggabungkan keterampilan dalam matematika, statistik, dan ilmu komputer untuk mengekstraksi pengetahuan dan wawasan dari data. Perkembangan teknologi informasi yang pesat telah menghasilkan volume data yang sangat besar, sering disebut sebagai Big Data. Data Science bertujuan untuk mengolah data ini menjadi informasi yang berguna dengan menggunakan teknik analisis data, pembelajaran mesin, dan visualisasi data.

Salah satu komponen utama dalam Data Science adalah Machine Learning, yang memungkinkan komputer belajar dari data tanpa diprogram secara eksplisit. Teknik ini digunakan untuk membuat prediksi atau keputusan berdasarkan data historis. Algoritma Machine Learning dapat digunakan untuk berbagai tugas seperti klasifikasi, regresi, dan clustering.

Pemanfaatan Data Science sangat luas dan mencakup berbagai bidang. Di sektor kesehatan, Data Science digunakan untuk mengembangkan model prediktif yang dapat membantu dalam diagnosis penyakit, personalisasi perawatan pasien, dan manajemen penyakit kronis. Misalnya, analisis data genomik dapat membantu dalam menemukan hubungan antara gen dan penyakit tertentu, yang memungkinkan pengembangan terapi yang lebih tepat sasaran.

Dengan semakin berkembangnya teknologi dan meningkatnya volume data, peran Data Science dalam berbagai bidang akan semakin penting. Keterampilan dalam Data Science menjadi sangat berharga di pasar kerja saat ini, karena mampu memberikan wawasan yang mendalam dan mendukung pengambilan keputusan yang lebih baik berdasarkan data.

Oemah Website sendiri mempunyai berbagai layanan teknologi informasi seperti jasa pembuatan website, web apps, sistem informasi maupun aplikasi android, lebih lengkapnya => Layanan Kami. Oemah Website juga terus berkomitmen untuk mendukung berbagai program kolaborasi seperti magang untuk mahasiswa dan siap menjadi Software House yang bukan hanya berkontribusi dalam sisi perkembangan teknologi, namun juga dalam edukasi dan kolaborasi antara dunia pendidikan dengan industri.

Referensi => www.unupurwokerto.ac.id

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *